TIADA TUHAN SELAIN ALLAH





Tuesday 5 September 2017

Kata Assassin itu berasal dari Hashashin,ordo pembunuh buatan Syiah Ismailiah ???

No comments:

Hashashin atau Hashashiyyin dan Hashshashin, adalah sebuah sekte radikal dalam Islam syiah Ismailiah.Sekte ini dibentuk pada abad ke – 11 dan bertahan hingga  abad ke 13 . Kelompok ini kemudian dikenal sebagai sebuah ordo pembunuh rahasia,Sebuah reputasi yang diperoleh berkat kemahiran anggoyta-anggotanya mendapatkan akses ketarget-target politik papan atas sebelum menghabisi nyawa mereka pada tengah hari bolong. Oleh karena itu,banyak orang meyakini bahwa istilah assassin dalam bahasa inggris,yang secara harfiah berarti “pembunuh” atau “pembunuh bayaran” berasal dari nama sekte ini,yang mana tidak terlampau sulit untuk menghubungkan keduanya ,mengingat sekte ini terkenal akan kekejamannya . Markas besar Hashashin sendiri berada di Alamut,yang terletak di pegunungan Albozrz di Iran,dan dari pusat strategis ini , operasi mereka tersebar kewilayah-wilayah lain di Iran,Irak,Mesir dan Suriah.

Menjelang akhir abad ke 11 ,seorang tokoh Islam Syiah Ismailiah ,Hasan bin Sabah ,membentuk kelompok pembunuh yang semula bernama sebuah gerakan konmtra terhadap Al-Musta’li,Khalifah baru dari kekhalifahan Fathimiyah .Kekhalifahan ini telah mengalami kudeta politik ,Dimana putra Al-musta;li ,putra dari khalifah yang kesehatnnya kian memburuk ,ditunjuk sebagai pemimpin yang baru .Ahli waris tahta yang sah  ,Nizar kakak laki-laki Al-musta’li,Kemudian tewas terbunuh dalam upaya merebut kembali kekuasaan atas Kekhalifahan.Hasan adalah adik pendukung setia NIzar ,dan peristiwa ini merupakan alas an mengapa Hashasshin yang disebut Nizari.

Dalam salah satu perkembangannya sekte ini merebut Alamut. Kota ini terletak dipuncak Alah Amut,yang sebagian orang yakin berarti “sarang elang” . Alamut menjadi bukit benteng yang ideal bagi Hasan dan para penginkutnya ,dimana tersedia barak ,pusat pelatihan dan tempat persembunyian dalam satu tempat.
Selama dua abad selanjutnya ,Hashasshin mengkhususkan diri nyawa musuh-musuh  Agama dan musuh-musuh politik mereka . Pembunuhan-pembunuhan ini sering kali dilakukan di muka public,Sehingga menanamkan lebih banyak terror terhadap musuh – musuh mereka .Pembunuhan – pembunuhan yang mereka lakukan sering kali menggunakan belati ,yang kadang-kadang sudah diberi racun.

Oleh karena jumlah mereka yang teramat kurang diwilayah lawan ,sekte radikal ini cenderung mengkhususkan diri dalam operasi-operasi terselebung. “agen – agen tidur’” acap kali membaurkan diri dikota – kota dan wilayah – wilayah dari target mereka dan lambat laun secara diam- diam memasuki posisi – posisi strategis . Akan tetapi, mereka tidak selalu membunuh target – target mereka . Ada kalanya mereka memilih untuk mencoba mengancam musuh agar tunduk kepada mereka . Hal ini terkadang dilakukan dengan meletakan belati atau surat berisi ancaman diatas bantal musuh mereka. Kelompok pembunuh ini sudah ditakuti, sampai – sampai ancaman –ancaman seperti ini kerap dianggap seriua, seperti ketika Salahuddin al Ayyubi ,Sultan mesir dan suriahmembuat aliansi dengan Hashashinuntuk mencegah berbagai macam percobaan pembunuhan.


Sejarah Hashasshin diwarnai begitu banyak legenda yang oleh banyak ahli dianggap sebagai mitos belaka . Sebagai contoh, menurut cerita Marco Polo tentang sekte ini, ia menggambarkan bagaimana anggota – anggota baru di beri hashish,atau ganja ,sebagai alat pengendali.Ketika para pemuda ini tersadarkan dari pengaruh ganja tersebut ,mereka sudah dikelilingi perempuan-perempuan cantikdi taman yang banyak hiasan .
Marco polo menambahkan ,Pria – pria ini akan diberikan apapun yang mereka inginkan dan disurga yang dipicu obat – obatan terlarang ini, para pemimpin dapat memerintahkan apa saja yang mereka inginkan.Cerita tersebut membuat banyak orang percaya kalau sekte Ismailiyah ini menggunakan Ganja,tetapi kebenaran klaim ini dipertanyakan oleh para cendekiawan. Kendati demikian,sebagian orang masih berspekulasi apakah kata hashish atau disebut juga hash,yang merupakan produk ganja ,berasal dari nama kelompok ini


No comments:

Post a Comment